Hanya 2 Hari, Penjualan Iphone SE Tembus Angka 340 Ribu Unit.

Penulis : Penulis
Editor : Tim Editor Marjinal
Apr 21, 2020 09:54
0

Hanya 2 Hari, Penjualan Iphone SE Tembus Angka 340 Ribu Unit.
Foto : Iphone.com

Jakarta – iPhone SE generasi terbaru itu resmi diluncurkan pada Rabu, 15 April 2020. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, bahwa Apple iPhone SE 2020 tersedia untuk pre-order di seluruh dunia pada hari Jumat, 17 April melalui situs web Apple.

Dan laporan dari China yang diunggah TMG media Group mengklaim bahwa volume pemesanan iPhone SE 2 telah melampaui 340 ribu unit per Sabtu 18 April 2020.

Berkaca pada data penjualan iPhone 11, seperti dilaporkan Giz China pada September 2019, ada sekitar satu juta unit pemesanan iPhone 11. Angka tersebut untuk 3 model iPhone 11 yang berbeda.

Atas dasar itu, tampaknya total 340 hingga 350 ribu untuk iPhone SE 2 akan dianggap sebagai awal yang kuat. Ini memperhitungkan hanya dari satu pemasok online

Selain itu, JD.com juga telah meluncurkan rencana untuk memelihara dan memperbarui model yang relevan untuk pasarnya di China.

Konsumen yang berpartisipasi dalam iPhone SE Value Preservation and Renewal Program dapat menikmati diskon penuh untuk pembelian iPhone generasi berikutnya.

Sebelumnya, secara terang-terangan Apple memposting laporan pada 8 April yang menunjuk JD.com memiliki program pengiriman pesanan iPhone ke rumah pelanggan. Serta menawarkan kesepakatan perdagangan di tempat.

Model 2020 dibekali kamera selfie 7MP, tetapi ponsel tidak mendukung fitur Face ID. Kamera belakang adalah 12MP dengan prosesor sinyal gambar dan Neural Engine yang ditingkatkan, dan mendukung Mode Potret, HDR Cerdas untuk foto, rentang dinamis yang diperluas untuk video, dan juga rekaman suara stereo.

iPhone baru memiliki RAM 3GB dan baterai kapasitas 1.821mAh. Spesifikasi lain adalah layar 4,7 inci, bezel tebal, dan tombol home Touch ID.

Konfigurasi 64GB dijual seharga $399 atau Rp6,3 juta dalam tiga opsi warna Putih, Hitam, dan Merah. Versi 128GB dihargai $449 (~Rp7 juta) sedangkan varian 256GB dijual $549 (~Rp8,6 juta). Keduanya tersedia dalam tiga warna yang sama.(Sumber: seluler.id)