Akibat Gas Beracun, 446 Jiwa Warga Aceh Timur Mengungsi ke Kantor Camat

Penulis : Penulis
Editor : Tim Editor Marjinal
Sep 25, 2023 03:53
0

Akibat Gas Beracun,  446 Jiwa Warga Aceh Timur Mengungsi ke Kantor Camat
korban gas beracun PT. Medco E&P Malaka mengungsi ke kanto Camat Banda Alam ACeh Timur - Foto : Ist

ACEH TIMUR – Akibat gas beracun yang diduga berasal dari PT. Medco E&P Malaka, 446 jiwa warga Desa Panton Rayeuk T, Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur terpaksa mengungsi ke kantor Camat setempat.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Timur, Ashadi Asa, Senin (25/9/23) mengatakn pihaknya sudah mendirikan dua tenda depan kantor camat untuk menampung para pengungsi.

“Sejak semalam kita dirikan tenda, kita dapat informasi. Warga meminta dievakuasi menjauh dari kawasan PT Medco. Maka, kita evakuasi sementara di halaman kantor camat, jumlah pengungsi yang ditampung disini 446 jiwa, 30 diantaranya anak-anak, kebutuhan pengungsi, ditanggung oleh Dinas Sosial Aceh Timur dan PT Medco” kata Ashadi.

Satau hari sebelumnya 29 orang dilarikan ke rumah sakit umum Zubir Mahmud, hingga kini masih menjalani  perawatan. 

VP Relations& Security Medco E&P Arif Rinaldi mengatakan perusahaan sedang menelusuri sumber bau gas itu. Mereka juga melakukan koordinasi dengan instansi terkait untuk penanganan maksimal serta mengharapkan dukungan semua pihak agar masalah ini dapat segera teratasi dan kesehatan masyarakat terjamin.

Dijelaskan, perusahaan swasta itu saat ini sedang melakukan kegiatan perawatan fasilitas sumur diLapangan Gas Alur Siwah dalam upaya menjaga keandalan operasi. [R25]